POSONEWS.ID – Bupati Poso, dr. Verna G M. Inkiriwang memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Program Kabupaten/Kota Sehat di Aula Bapelitbangda Poso, Selasa, (29/11/2022).
Kabupaten/Kota Sehat (KKS) adalah suatu kondisi Kabupaten atau Kota yang bersih, nyaman, aman dan sehat untuk dihuni penduduk. Dicapai melalui terselenggaranya penerapan beberapa tatanan dengan kegiatan yang terintegrasi yang disepakati masyarakat dan pemerintah daerah.
Bupati Poso dalam sambutannya menyebutkan bahwa rakor ini sangat penting dan strategis serta merupakan komitmen pemerintah daerah yang tertuang dalam RPMJD 2021-2026 yaitu pilar “Poso Sehat”.
Bupati Poso dengan tegas menginstruksikan kepada seluruh OPD dan jajaran pemerintahan untuk mendukung pencapaian program tersebut.
Diantaranya, membentuk satgas anti narkoba diwilayah kerja masing-masing, mendorong percepatan penurunan prevalensi stunting, serta berupaya menurunkan angka kemiskinan dimana Kabupaten poso yang kini masuk di urutan ke-3 pada angka kemiskinan tertinggi.
“Saya berharap kepada seluruh OPD, para Camat, Lurah dan Kades agar serius mengintervensi program tersebut,” harapnya.(*)