Kakanwil Kemenkumham Sulteng Jumat Berkah di Lapas Ampana, Dua Petugas Lapas Dapat Reward

0
- Advertisement -

POSONEWS.ID – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Ampana Kabupaten Tojo Una Una (Touna), menerima kunjungan istimewa dari Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Tengah (Sulteng), Hermansyah Siregar pada acara Jumat Berkah yang diadakan di Lapas Ampana, Jumat (31/5/2024).

Pada kesempatan ini, Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar memberikan piagam penghargaan kepada dua petugas Lapas Ampana yang berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba ke dalam Lembaga Pemasyarakatan tersebut.

Penghargaan ini menunjukkan profesionalisme petugas Lapas Kelas IIB Ampana dalam menghadapi berbagai tantangan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di dalam Lapas. Dalam kejadian terbaru ini, petugas berhasil menggagalkan usaha penyelundupan narkoba, suatu prestasi yang patut diapresiasi.

- Advertisement -

Pada kesempatan tersebut, Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, memberikan pengarahan dan menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada petugas Lapas Ampana atas dedikasi dan kinerjanya yang luar biasa. Ia juga mengingatkan pentingnya menerapkan konsep “3 Kunci Pas Maju” Back to Basics.

Selain itu, Kakanwil menekankan bahwa tidak ada tempat untuk kekerasan dan arogansi dalam perilaku petugas, baik dalam menjalankan tugas di dalam lembaga maupun di luar kantor. Para petugas diharapkan selalu mengutamakan hak asasi manusia (HAM) dalam melayani Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

“Kita harus selalu bertindak bijaksana dan adil dalam menjalankan tugas kita sebagai petugas Lapas. Petugas memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan bahwa proses pemasyarakatan berlangsung dengan transparan, adil, dan mengedepankan HAM,” ujar Kakanwil

Penghargaan ini tidak hanya merupakan bentuk apresiasi kepada petugas Lapas Ampana, tetapi juga merupakan contoh nyata bagaimana dedikasi dan kerja keras dalam menjaga ketertiban dan keamanan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan narapidana.

Semoga penghargaan ini menjadi inspirasi bagi semua petugas Lapas untuk terus menjunjung tinggi nilai-nilai integritas, profesionalisme, dan pelayanan yang baik dalam menjalankan tugas. CH

- Advertisement -