POSONEWS.ID – Bupati Morowali Utara diwakili oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Krispen Hebret Masu, S.STP., M.Si, membuka pelaksanaan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan Lembo Raya, bertempat di Aula Kantor Desa Pontangoa, Kamis (22/02/2024).
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Krispen Hebret Masu, S.STP., M.Si, dalam sambutannya menjelaskan setiap penyusunan rencana pembangunan memerlukan koordinasi antar instansi pemerintah dan partisipasi seluruh masyarakat sebagai subjek dan objek pembangunan.
Beliau juga menjelaskan segala bentuk capaian pemerintah daerah dalam laju pembangunan dan pertumbuhan perekonomian diperoleh karena manajemen anggaran yang baik.
“Anggaran yang besar untuk desa harus seiring dan sejalan dengan kemampuan mengidentifikasi permasalah serta kebutuhan pembangunan di desa,” jelasnya.
Camat Lembo Raya Ansar, S.Sos dalam sambutannya menyampaikan kegiatan Musrenbang bisa menjadi ajang untuk penyampaian segala bentuk evaluasi pemerintahan yang telah berjalan, sehingga pemerintahan desa memiliki modal untuk perencanaan program desa di tahun 2025.
Hadir dalam pelaksanaan Musrenbang mendampingi Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Staf khusus Bupati Drs.Victor A.Tamehi dan Heymans Larope, S.E, anggota DPRD Morut Eligems Saino, S.E., M.M, Kapolsek Lembo diwakili oleh Aiptu Nergon, Danramil 1311-04 Lembo Serka Aprianus Mareoli dan Kepala Desa se-Kecamatan Lembo Raya. CHEM