Peringatan Hari Bhakti PU Ke-75 Dilaksanakan Sederhana

0
Upacara puncak peringatan Hari Bhakti PU yang ke-75 di halaman kantor PU-PRD Morowali (Foto: Bambang)

PosoNews.id, Morowali- Memperingati Hari Bhakti PU yang ke-75, jajaran Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Daerah (PU-PRD) Kabupaten Morowali menggelar upacara terbatas, Kamis (3/12/2020).

Kepala Dinas PU-PRD Morowali Rustam Sabalio bertindak sebagai Pembina Upacara yang berlangsung di halaman kantornya, Bumi Fonuasingko Kecamatan Bungku Tengah, yang juga membacakan sambutan Presiden RI, Joko Widodo.

Adapun kutipan Presiden yang dibacakan oleh Kadis PU-PR diantaranya, pembangunan infrastruktur harus memiliki dampak signifikan bagi kesejahteraan masyarakat, seluruh jajaran pemerintah dan mitra yang terlibat harus memastikan bahwa pembangunan infrastruktur fokus memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, khususnya dalam menaikkan kelas UMKM, pengembangan pariwisata, peningkatan lapangan kerja dan peningkatan ekapor.

- Advertisement -

“Oleh karena itu, sudah saatnya kita menghubungkan infrastruktur-infrastruktur yang tersedia dengan sentra-sentra produksi, menghubungkan obyek wisata dengan sentra-sentra pemasaran,” ujar Kadis PU-PRD Morowali mengutip Presiden Joko Widodo.

Selain itu, Jokowi juga mengatakan bahwa pelabuhan harus tersambung dengan kawasan logistik dan distribusi. Bandara harus tersambung dengan kawasan perdagangan dan jasa, serta infrastruktur lainnya harus tersambung dengan sentra dan kawasan ekonomi.

Sementara, Rustam Sabalio menyampaikan kepada seluruh jajaran Dinas PU-PRD Kabupaten Morowali agar lebih giat bekerja dan bertanggung jawab pada tugas di masing-masing bidang, sehingga pembangunan di Kabupaten Morowali bisa berjalan dengan baik dan terarah menuju Morowali Sejahtera Bersama.

Rustam meminta kepada jajarannya tetap mengedepankan kehati-hatian dalam bekerja di masa pandemi ini, mengingat jumlah pertambahan Covid-19 di Kabupaten Morowali semakin hari semakin bertambah.

“Saya berharap dan menghimbau kepada seluruh jajaran Dinas PU-PR Morowali agar mengutamakan kehati-hatian di masa pandemi ini, meskipun menjalankan tugas, harus tetap patuhi protokol kesehatan,” ungkapnya.

Usai upacara, dilanjutkan dengan acara makan bersama dan hiburan, namun tetap dengan menjalankan protokol kesehatan.

Rencananya, Dinas PU-PRD Morowali juga akan melaksanakan bhakti sosial di salah satu desa di wilayah Kecamatan Bungku Tengah, sebagai wujud rasa syukur pada Hari Bhakti PU tahun ini dalam suasana pandemi Covid-19. BMG

- Advertisement -