Musyawarah Desa Tokorondo Sepakati BLT–DD Dilanjutkan

0
- Advertisement -

POSONEWS, Poso – Pemerintah Desa (Pemdes) Tokorondoo, Kecamatan Poso Pesisir, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng), bersama masyarakat dan BPD melakukan musyawarah untuk membahas Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari dana desa (BLT-DD), Jumat (24/7/2020) lalu.

Dalam musyawarah itu disepakati, Pemdes Tokorondo dapat melanjutkan BLT-DD yang diperuntukan bagi masyarakat terdampak Covid-19 khususnya masyarakat kurang mampu secara ekonomi.

Menanggapi hal itu, Kepala Desa (Kades) Tokorondo, Umar Dg Situju mengatakan, hasil musyawarah desa tersebut akan disampaikan ke Pemerintah Kabupaten Poso, untuk selanjut akan dibuatkan payung hukumnya sehingga BLT-DD dapat dilanjutkan.

- Advertisement -
Masyarakat Desa Tokorondo saat menghadiri musyawarah desa terkait BLT-DD yang diselenggarakan, Jumat (24/7/2020). Foto : Samsol Batubara/PosoNews.id

“Pemdes Tokorondoo bersama BPD dan pihak terkait yang ada di desa ini, sepakat BLT-DD dilanjutkan, sebagai upaya membantu perekonomian masyarakat di tengah pandemi Covid-19,” ujarnya.

Umar menambahkan, salah satu alasan masih perlunya masyarakat dibantu melalui BLT- DD yakni masyarakat Tokorondo masih berat dalam hal ekonomi, sebaimana disampaikan pihak Badan Permusyawaratan Desa (BPD).

Selain BPD kata Umar, pihak lainnya seperti Babinsa, Bhabinkamtibmas serta masyarakat juga menyampaikan hal sama

“Kami dari Pemdes Tokorondo, akan menyampaikan hasil musyawarah terkait BLT-DD ini ke kabupaten,” tandasnya. (SAM)

- Advertisement -